4 Tips Mudah Bangun Nama Domain
1. Yang pertama adalah nama domain kita harus simple, mudah diingat, tapi unik. Nama domaik seperti ini yang harus kita pilih karena sangat mudah dalam membangun brand kita. Netizen juga dapat dengan gampang menghapal nama domain kita dan dapat memberikan banyak kontribusi di dunia intenet. Ambil contoh Daduweb.com, Google.com, atau Yahoo.com.
2. Yang kedua adalah ekstensi domain website Anda. Nama ekstensi domain website kita juga harus gampang dan juga tepat. Paling banyak digunakan adalah .com, .co.id, atau .net. Anda harus dapat memilih ekstensi domain website Anda dengan tepat dan juga gampang untuk diingat.
3. Yang ketiga adalah jangan menggunakan simbol, kata sambung, atau nomor/angka. Hal ini dilakukan agar para netizen tidak mengalami kesulitan dalam mengetikan nama website Anda.
4. Yang terakhir adalah buat nama website Anda memiliki makna atau arti yang sama dengan isi konten atau produk website Anda. Jangan menggunakan nama yang tidak ada hubungannya dengan isi konten Anda.
Misal, website Anda adalah website listing jual beli dan sewa properti yang berisi konten-konten berupa listing rumah, ruko, ruang kantor, gudang, dan sebagainya. Tentunya akan lebih relevan jika nama domain yang dipilih juga terkait dengan industri dan isi website Anda tersebut, seperti yang dilakukan sebuah website listing properti di Indonesia, yaitu www.rumahdimana.com
Kira-kira seperti itulah 4 Tips Mudah Pilih Nama Domain Web yang Menarik yang sudah kami jelaskan untuk Anda. Sudah siapkah Anda untuk membangun website Anda sendiri? Jika sudah siap, maka kami, Daduweb siap untuk menyediakan jasa pembuatan website yang sesuai dengan kepribadian Anda.
- Hal yang Harus Diperhatikan Dalam Memilih Hosting
- Ingin Merombak Website? Perhatikan 3 Hal Berikut!
- Website yang User Friendly, Apakah Itu?
- Tips Memilih Kombinasi Warna yang Ideal untuk Website Anda
- Website Dengan Design Simple Harusnya Murah?